PENGERTIAN, TUJUAN, MANFAAT SERTA JENIS MEDIA PROMOSI PEMASARAN ONLINE

Media Promosi Pemasaran Online

Merupakan salah satu teknik pemasaran modern berbasis online serta populer saat ini yang cara penerapannya dengan menggunakan media sosial sebagai alat promosinya ataupun dengan menggunakan media website sebagai landing page dari sebuah perusahaan.


Marketing online berbeda dengan marketing biasa pada umumnya, dengan sistem promosinya yang lebih menuju ke arah konsumen secara langsung untuk menawarkan sebuah produk, salah satu contoh cara marketing biasa dalam menawarkan produknya adalah dengan cara door to door. Maka, marketing online lebih fokus menawarkan produknya kepada setiap pengguna internet yang sedang berselancar di sosial media lewat komputer atau mobile phonenya.


Hal ini yang menyebabkan banyaknya perusahaan yang mengganti alih tipe pemasarannya dengan menggunakan media online untuk memperoleh banyak konsumen lewat internet.


Tujuan Pemasaran Online

1. Menyebarkan info serta spesifikasi sebuah produk dengan cara menggunakan media sosial dan juga internet.

2. Menarik setiap pengguna internet untuk menuju ke penjualan produk maupun jasa perusahaan.

3. Menciptakan branding image perusahaan kepada setiap pelanggan secara online.


Manfaat Pemasaran Online

1. Efisien serta efektifitas promosi online lebih baik dan juga lebih cepat.

2. Tidak memakan budget yang terlalu berlebihan, sebab tidak harus mencetak banner, brosur maupun biaya transportasi marketer.

3. Mencari pelanggan atau konsumen lebih tertarget daripada pemasaran biasa.


Jenis Media Promosi Pemasaran Online

1. Media Sosial

Banyak platform sosial media yang banyak digunakan saat ini seperti ; facebook, instagram, twitter, kaskus, youtube, tiktok dan lain sebagainya. Dengan tujuan untuk menarik konsumen yang sedang asyik berselancar di platform sosial media tadi.
Media sosial digunakan sebagai media promosi online dengan cara soft selling, yaitu sistem promosi yang dilakukan secara tidak segera sehingga dapat membuat konsumen untuk melakukan pembelian tanpa unsur paksaan maupun sukarela untuk membaca, melihat atau mengunjungi website landing page pada perusahaan yang sedang kita promosikan.

2. Email Marketing

Dalam melakukan promosi bagi perusahaan besar dengan menggunakan email itu merupakan hal yang sangat profesional dan banyak perusahaan yang mempromosikan produknya dengan cara menggunakan email marketing yang satu ini. Karena, maka dengan cara ini ketika kita menawarkan produk ke setiap email konsumen menjadi lebih tertarget dan terkesan lebih profesional.

3. Broadcast chatting

Media promosi yang selanjutnya adalah dengan menggunakan broadcasting yang bisa digunakan pada aplikasi chatting seperti whatsapp, telegram, line, kakaotalk, wechat dan lain sebagainya. Untuk menawarkan produk dan juga jasa yang kita jual.


Strategi dalam menerapkan media promosi pada pemasaran online

1. Membangun sebuah Profil Perusahaan / Company Profile secara Online

Hal ini wajib dilakukan sebelum melakukan promosi secara online secara massive, maka hal pertama yang harus dilakukan dalam melakukan strategi pemasaran adalah dengan membangun sebuah company profile secara online. Bagaimana anda melakukan pemasaran online jika perusahaan anda pun masih belum memiliki website yang bonafit serta dapat dipercaya.

Dengan membangun sebuah company profile, anda akan mendapatkan kepercayaan konsumen anda dengan cara membuat sebuah website formal perusahaan, isi produk dan juga jasa yang dapat ditawarkan serta melampirkan legalitas perusahaan, karena dengan cara ini dapat lebih meyakinkan setiap konsumen yang menginginkan produk anda.

2. Masuk serta aktif di Media Sosial

Dalam promosi pemasaran online membuat akun sosial media juga sangat wajib dilakukan, dengan tujuan untuk membuat brand perusahaan menjadi lebih dikenal banyak masyarakat. Seperti yang sudah kita bahas sebelumnya, media sosial digunakan sebagai soft selling produk dan jasa yang ingin anda tawarkan.

Jadi bukan hanya sekedar memasarkan sebuah produk dan jasa, anda juga dapat memasukkan materi, tips serta tutorial. Maka secara tidak langsung konsumen akan berpikir bahwa akun sosial media anda sangatlah berfungsi serta mereka juga akan mem-follow untuk mengikuti tutorial dan tips selanjutnya. Dan jika followers anda sudah bertambah banyak dengan perlahan anda mulai menawarkan produk penjualan yang anda targetkan.

3. SEO Marketing
Bertujuan untuk menaikkan trafik pengunjung di dalam sebuah website formal perusahaan. SEO menjadi salah satu hal yang mutlak dalam dunia pemasaran online. SEO menjadi amat. SEO menjadi sebuah hal yang sangat mutlak dalam dunia pemasaran online, sebab dapat menampilkan kata kunci yang sering dicari oleh setiap konsumen untuk menempati peringkat pertama page one google.

Bayangkan, jika semua promosi yang dibuat oleh perusahaan dapat menempati posisi kata kunci pertama pada halaman pertama google, maka secara otomatis akan banyak konsumen maupun calon konsumen yang datang untuk berkunjung ke website anda dan juga dapat menaikkan penjualan anda.

4. Memasang Iklan Online

Selain ketiga hal diatas, ada satu lagi hal yang sangat penting serta wajib kamu lakukan, promosi ini terbilang paling banyak dipakai yaitu dengan memasang iklan online. Hal ini dapat dilakukan pada kedua platform seperti google ads dan juga facebook ads.

Ada 2 perbedaan dalam menggunakan jasa iklan pada kedua platform diatas, yaitu jika anda menginginkan konsumen atau pengunjung dari google, maka anda dapat menggunakan jasa iklan online google ads. Namun jika anda ingin memperoleh pengunjung dari sosial media maka, anda dapat menggunakan jasa iklan online dari facebook ads yang dapat menarik pengguna facebook maupun instagram untuk masuk ke landing page perusahaan anda.

Penutup
Demikian sedikit pembahasan pada artikel kali ini mengenai PENGERTIAN, TUJUAN, MANFAAT SERTA JENIS MEDIA PROMOSI PEMASARAN ONLINE kali ini, terima kasih karena telah berkunjung pada artikel admin ini semoga bermanfaat…

Leave a Comment