Tips Mengembalikan DM Instagram yang Sudah di Hapus Oleh Pengirim

 Banyak yang bertanya tanya mengenai Bagaimana cara mengembalikan pesan DM yang sudah dihapus. Nah, untuk bisa mengembalikan DM instagram yang sudah terhapus ada beberapa cara mudah yang bisa kalian praktekkan.

Inbox atau yang biasa kita kenal DM pada instagram sendiri adalah sebuah pesan pribadi yang ada dari dua pengguna instagram. Sesuai dengan namanya pesan ini hanya akan diketahui oleh dua orang saja, pesan ini juga memiliki berbagai macam fitur terutama fitur menghapus pesan, fitur ini memungkinkan salah satu dari pengguna untuk menghapus chat yang telah dikirim sebelum dibaca oleh penerima pesan.


Memang terkadang fitur ini membuat seorang penerima pesan terkadang merasa kepo dengan pesan apa yang dikirim, untungnya ada beberapa cara untuk mengatasi hal tersebut. Pengguna bisa mengatasinya dengan beberapa langkah yang mudah berikut ini ;

Menghubungkan akun Instagram dengan facebook


cara yang pertama adalah dengan menghubungkan akun instagram anda dengan facebook yang anda miliki, jika kedua akun tersebut sudah terhubung maka nantinya, anda akan bisa mengetahui isi-isi pesan instagram yang telah di hapus pada facebook.


Jadi ketika ada pesan dari pengguna lain yang masuk ke instagram kita, selain masuk ke aplikasi instagram juga akan masuk ke aplikasi messenger facebook yang sudah tertaut. jika anda masih bingung bagaimana caranya menautkan instagram dengan facebook berikut adalah cara mudah untuk menautkan instagram dengan facebook ;

Pertama, buka aplikasi facebook

Kedua, pergi ke halaman inbox

Ketiga, Tekan ikon Direct Message Instagram

Terakhir, Akan muncul semua pesan instagram yang telah dihapus oleh si pengirim.

Nah, setelah mengetahui cara diatas, anda tidak perlu ragu lagi untuk menggabungkan facebook dan instagram, meskipun nanti jika sudah ditautkan anda masih bisa menggunakan dua aplikasi tersebut dengan fungsi yang sama.

Cara ini bisa dibilang sangat mudah jika dibandingkan cara pertama yang menggunakan aplikasi tambahan.

Menggunakan aplikasi pihak ketiga


Cara yang kedua ini juga dibilang cukup mudah yaitu dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga yang dimana, aplikasi yang terbaik pada saat ini adalah Aplikasi JSON GENIE yang memiliki salah satu fitur unggulan yaitu membaca DM instagram yang sudah dihapus.


JSON GENIE merupakan aplikasi yang memiliki fungsi utama seperti membuka, membaca, hingga mengedit file json. Jadi setiap data yang dikirimkan atau diterima pada instagram, biasanya file yang tersimpan memiliki format berupa Json.

File ini sendiri tidak bisa langsung terbaca jika pengguna tidak menggunakan ekstrak. Pada aplikasi ini nantinya akan mencari nama file pesan yang dihapus lalu akan melakukan recovery file. Ada beberapa cara menggunakan aplikasi ini yang bisa anda ikuti berikut ini ;

Pertama, Download aplikasi JSON GENIE di playstore

Kedua, Jika sudah terdownload silahkan anda buka aplikasi tersebut

Ketiga, Cari folder atau file yang berisi data instagram di dalam aplikasi

Keempat, Cari nama file yang bernama messages.json.

Kelima, Buka file tersebut

Keenam, Akan muncul semua DM instagram baik yang sudah terhapus maupun yang belum terhapus dan Selesai.

Dengan menggunakan aplikasi ini, selain digunakan untuk DM instagram, bisa juga digunakan untuk Whatsapp, Telegram, Facebook dan lainnya.

Demikian,artikel kali ini tentang Tips Mengembalikan DM Instagram yang Sudah Dihapus Oleh Pengirim, semoga bermanfaat untuk teman teman terima kasih….

Leave a Comment